Burning Sun: Kesaksian dua jurnalis Korsel yang dirundung bertahun-tahun usai ungkap skandal seks bintang K-pop - BBC News Indonesia (2024)

Burning Sun: Kesaksian dua jurnalis Korsel yang dirundung bertahun-tahun usai ungkap skandal seks bintang K-pop - BBC News Indonesia (1)
Informasi artikel
  • Penulis, Luis Barrucho & Kai Lawrence
  • Peranan, BBC World Service

Kehidupan Park Hyo-sil dan Kang Kyung-yoon, dua jurnalis perempuan yang tinggal di Korea Selatan, mengalami perubahan yang mengejutkan ketika mereka ikut mengungkap skandal seks yang melibatkan sejumlah bintang K-pop terkenal.

Tanpa mereka sadari, upaya untuk menemukan kebenaran itu harus mereka tebus dengan pengorbanan pribadi yang sangat besar.

September 2016, Hyo-sil, seorang reporter surat kabar yang berbasis di Seoul, telah menyelesaikan pekerjaannya menjelang akhir pekan. Dia hendak bertemu dengan seorang teman ketika dia menerima panggilan telepon dari editornya.

Atasannya itu mengabarkan informasi terpercaya yang bersumber dari polisi.

“Dia memberitahu saya bahwa ada kasus besar yang sedang diselidiki polisi, yang melibatkan rekaman seks diam-diam dan seorang selebriti terkenal: Jung Joon-young,” kata Hyo-sil.

Joon-young adalah penyanyi-penulis lagu terkenal dari grup musik Drug Restaurant. Dia adalah bintang televisi yang dicintai jutaan orang.

Namun sumber di kepolisian itu mengatakan, pacar Joon-young membuat tuduhan bahwa sang artis diam-diam merekam hubungan seks mereka. Ini adalah sebuah kejahatan yang dikenal dengan istilah "molka" di Korea Selatan.

Burning Sun: Kesaksian dua jurnalis Korsel yang dirundung bertahun-tahun usai ungkap skandal seks bintang K-pop - BBC News Indonesia (2)

Sumber gambar, AFP

Lewati Podcast dan lanjutkan membaca

Investigasi: Skandal Adopsi

Investigasi untuk menyibak tabir adopsi ilegal dari Indonesia ke Belanda di masa lalu

Episode

Akhir dari Podcast

Hyo-sil membatalkan rencana makan malamnya dan langsung kembali ke kantor untuk menemui editornya.

“Kami tidak ingin ketinggalan informasinya,” ujarnya.

"Saya menerbitkan berita itu pada Jumat malam pukul 22:50. Saya tidak tahu seberapa besar dampak yang akan muncul."

Dalam beberapa menit, berita ini menjadi berita utama di seluruh Korea Selatan. "Media menjadi heboh," katanya.

Tim manajemen Joon-young langsung mengambil tindakan dengan mengeluarkan pernyataan yang menyebut penyelidikan polisi sebagai "insiden tidak penting yang dibesar-besarkan oleh pers".

Baca juga:

  • Jung Joon-young dan Choi Jong-hoon: Dua bintang K-Pop dihukum penjara karena perkosaan berkelompok, 'kejahatan tersembunyi' di Korea Selatan
  • Bintang K-pop tinggalkan karier musik gara-gara video seks
  • Ketika skandal seks dan narkoba ilegal mengguncang K-pop

Para penggemar sang artis dengan cepat menuduh pacarnya berbohong.

Kemudian mereka menyalakan Hyo-sil.

“Media adalah penjahatnya," kata mereka. "Saya menanggung beban terberatnya."

Jurnalis tersebut dibombardir dengan komentar-komentar kasar di media sosial. Dia juga menerima berbagai email berisi umpatan.

Foto wajah dan tubuh Hyo-sil diunggah oleh orang-orang tak dikenal di internet. Mereka menghinanya.

"Wajahnya luar biasa. Membuatku ingin menginjaknya," begitu tulisan di salah satu unggahan itu.

Hyo-sil mengatakan, tidak sedikit orang yang menelepon editor surat kabarnya dan mengancamnya: "Jika Anda tidak memecatnya, kami akan membakar gedung Anda."

Burning Sun: Kesaksian dua jurnalis Korsel yang dirundung bertahun-tahun usai ungkap skandal seks bintang K-pop - BBC News Indonesia (3)

"Mereka mengirimi saya ancaman pembunuhan. Suami saya sangat khawatir dan menyuruh saya untuk tidak pergi ke kantor, tidak meninggalkan rumah karena kelihatannya sangat berbahaya," kata Hyo-sil.

Enam bulan kemudian, pelecehan meningkat.

"Saya mulai menerima panggilan telepon pada dini hari... dan itu terus berlanjut selama sekitar tiga hingga empat jam. Ketika saya tidak menjawab telepon, mereka mulai mengirimkan gambar-gambar cabul."

Hyo-sil dibanjiri ribuan pesan setiap hari.

“Saya sedang hamil dan saya sangat terkejut. Mental saya sangat hancur sehingga sulit untuk keluar rumah,” katanya.

“Setelah itu, saya mengalami dua kali keguguran dan sekarang saya tidak memiliki anak,” tuturnya.

Meski hal tersebut bukan satu-satunya alasan, Hyo-sil yakin stres mungkin menjadi salah satu penyebab kegugurannya.

"Saya yakin hal itu memang mempengaruhinya," tuturnya.

Ketika Hyo-sil bergulat dengan dampak berita yang dia susun, Kang Kyung-yoon, seorang reporter hiburan di SBS, salah satu stasiun penyiaran terbesar di Korea Selatan, telah menyelidiki sendiri beberapa bintang K-pop.

Kyung-yoon menyelesaikan apa yang telah dimulai oleh Hyo-sil.

Ketika Joon-young pertama kali diwawancarai oleh polisi pada 2016 tentang molka, dia diminta menyerahkan ponselnya untuk dianalisis. Dia memilih untuk tidak melakukannya dan malah memberikannya kepada perusahaan forensik swasta – sebuah keputusan yang tidak pernah dia jelaskan.

Joon-young tidak mengetahuinya bahwa perusahaan itu menyalin data ponselnya. Tiga tahun kemudian, seorang informan anonim yang memiliki akses terhadap data itu membocorkannya. Kontennya akhirnya sampai ke Kyung-yoon.

“Hati saya masih sakit ketika memikirkan hal itu,” ujar Kyung-yoon saat dia melihat isi data telepon.

Burning Sun: Kesaksian dua jurnalis Korsel yang dirundung bertahun-tahun usai ungkap skandal seks bintang K-pop - BBC News Indonesia (4)

Kyung-yoon mengira akan melihat rekaman Joon-young dan pacarnya yang diberitakan Hyo-sil pada tahun 2016. Namun dia tidak menemukannya.

Sebaliknya, Kyung-yoon menemukan sebuah grup chat yang berisi kumpulan video seksual eksplisit dan gambar perempuan tidak sadarkan diri yang dibagikan di antara grup yang melibatkan Jung dan bintang K-pop pria lainnya.

Di antara mereka adalah Choi Jong-hoon, gitaris utama band rock FT Island, dan Seungri, seorang bintang besar yang pernah menjadi bagian dari supergrup K-pop, BigBang.

  • 'Aniesbubble' ramaikan kampanye Pilpres 2024 - Sebesar apa kekuatan fandom K-pop dalam membuat gerakan politik?

  • Blackpink: Girl band Korea pertama yang sukses tembus Coachella

  • Young Lex dan Lisa Blackpink: Di mana batas antara bercanda dan pelecehan seksual?

Saat Kyung-yoon menggali lebih dalam, dia menemukan percakapan yang meresahkan yang merinci pemerkosaan beramai-ramai terhadap seorang perempuan yang tidak sadarkan diri yang terjatuh dan kepalanya terbentur.

“Saya sangat takut kemarin… Kedengarannya tengkoraknya retak,” salah seorang pria mengakui.

Joon-young juga mengirim pesan, "Benar-benar malam terlucu sepanjang hidupku."

Pengungkapan ini mengejutkan Kyung-yoon.

“Mereka sangat menjijikkan, bermain-main dengan perempuan seolah-olah mereka mainan,” katanya.

Kyung-yoon juga melihat pesan yang menunjukkan bahwa kelompok tersebut dilindungi oleh seorang polisi senior.

Namun Kyung-yoon yakin dia harus menjelaskan sisi gelap industri K-pop, bahkan jika itu berarti dirinya harus menanggung pelecehan.

Burning Sun: Kesaksian dua jurnalis Korsel yang dirundung bertahun-tahun usai ungkap skandal seks bintang K-pop - BBC News Indonesia (5)

Kyung-yoon terus menyelidiki dan setelah dia mengumpulkan cukup bukti, dia menerbitkan sebuah cerita yang mengungkap perilaku anggota grup chat termasuk Jung, Choi dan Seungri.

Rentetan peristiwa yang mengikuti pemberitaan itu berbeda dengan yang dialami Hyo-sil. Begitu beritanya tersebar, pihak berwenang bertindak cepat dan Joon-young adalah orang pertama yang ditangkap.

Hal ini mendorong korban lain untuk mengajukan tuntutan terhadap bintang K-Pop tersebut.

Namun mereka membutuh kekuatan besar. Para korban telah melihat masyarakat berbalik menentang pacar Joon-young ketika dia pertama kali melaporkannya pada tahun 2016. Banyak yang mengatasi rasa takut akan stigma dan penghinaan untuk mengajukan tuntutan pidana terhadap artis tersebut.

Namun seiring keadilan ditegakkan, perundungan menyasar Kyung-yoon. Dia mengalami banyak "serangan pribadi yang tak terduga".

"Saat itu aku sedang hamil, Jadi mereka memanggilku femi-bitch. Femi-bitch yang hamil. Femi-bitch sayap kiri," ujarnya.

“Itu adalah pertama kalinya dalam hampir lima tahun pernikahan saya berhasil hamil, jadi saya sangat takut, kalau-kalau sesuatu terjadi pada bayi saya. Hati saya sangat kesepian dan lelah,” tuturnya.

Kyung-yoon mengatakan, komentar yang paling mengejutkannya ditujukan kepada anaknya dalam perundungan dan pelecehan verbal yang berlangsung selama tiga tahun. Namun Kyung-yoon tidak menyesali liputannya.

Burning Sun: Kesaksian dua jurnalis Korsel yang dirundung bertahun-tahun usai ungkap skandal seks bintang K-pop - BBC News Indonesia (6)

Sumber gambar, Getty Images

Jo Elfving-Hwang, profesor masyarakat dan budaya Korea di Curtin University, Perth, Australia, mengatakan, dalam mengungkap bintang K-pop, Hyo-sil dan Kyung-yoon pada dasarnya mengalami kekerasan yang sama. Kekerasan itu hendak membungkam para korban agar mereka merasa tidak dapat berbicara.

Elfving-Hwang berkata, pembicaraan tentang ketidaksetaraan gender bisa "sangat memecah belah" di Korea Selatan. Adapun, misogini atau kebencian terhadap perempuan adalah inti dari apa yang dihadapi oleh para korban dan jurnalis.

“Misogini bukan hanya sesuatu yang dikatakan laki-laki tentang perempuan, tapi ini tentang kekuasaan dan upaya untuk membungkam anggapan bahwa semua gender memiliki nilai yang setara,” kata Elfving-Hwang.

Meskipun kedua jurnalis tersebut mengalami pelecehan pribadi, Hyo-sil dan Kyung-yoon merasakan perubahan budaya mulai terjadi di Korea Selatan.

Upaya berani mereka memicu perbincangan tentang penyalahgunaan kekuasaan di industri hiburan dan mendorong seruan untuk perlindungan yang lebih besar bagi perempuan dari kejahatan seperti molka.

Saat ini, Kyung-yoon adalah ibu dari seorang anak perempuan. Dia masih dihantui perundungan tanpa henti yang dia alami karena perannya dalam mengungkap kebenaran. Namun dia berharap upaya mereka akan menjadi "peringatan tentang bagaimana seks dan kekuasaan di industri K-pop dapat korup".

"Kami melempar satu kerikil ke dalam kolam besar... Kolam itu sudah tenang kembali tapi saya berharap kerikil tersebut masih ada dalam ingatan orang-orang sehingga jika hal seperti itu terjadi lagi, kami dapat menghentikannya lebih awal," ujarnya.

Burning Sun: Kesaksian dua jurnalis Korsel yang dirundung bertahun-tahun usai ungkap skandal seks bintang K-pop - BBC News Indonesia (7)

Sumber gambar, Getty Images

  • Joon-young dijatuhi hukuman lima tahun penjara karena pemerkosaan beramai-ramai dan karena mengambil serta mendistribusikan molka.
  • Jong-hoon dijatuhi hukuman dua setengah tahun karena perannya dalam pemerkosaan berkelompok.
  • Seungri didakwa mendapatkan pelacuran untuk investor, penggelapan, molka, dan menghasut kekerasan. Dia divonis satu tahun enam bulan di tingkat banding.
  • Seorang polisi senior yang terlibat perkara mereka dibebaskan dari semua tuduhan terkait anggota grup obrolan tersebut.

Mereka semua kini telah bebas dari penjara.

Burning Sun: Kesaksian dua jurnalis Korsel yang dirundung bertahun-tahun usai ungkap skandal seks bintang K-pop - BBC News Indonesia (2024)
Top Articles
Latest Posts
Article information

Author: Ouida Strosin DO

Last Updated:

Views: 6247

Rating: 4.6 / 5 (76 voted)

Reviews: 91% of readers found this page helpful

Author information

Name: Ouida Strosin DO

Birthday: 1995-04-27

Address: Suite 927 930 Kilback Radial, Candidaville, TN 87795

Phone: +8561498978366

Job: Legacy Manufacturing Specialist

Hobby: Singing, Mountain biking, Water sports, Water sports, Taxidermy, Polo, Pet

Introduction: My name is Ouida Strosin DO, I am a precious, combative, spotless, modern, spotless, beautiful, precious person who loves writing and wants to share my knowledge and understanding with you.